Skip to main content

MENULIS DENGAN DESIRAN OMBAK

Pajarakan: Terik matahari dan desiran angin tak merubah semangat bagi pengurus Lembaga Pers Mahasiswa (LPM )Hukum  Sekolah Tinggi Ilmu Hukum (STIH) Zainul Hasan Genggong Kraksaan yang sedang melaksanakan Diklat kepemimpinan sekaligus diklat menulis di pantai Tambak Sari Kecamatan Pajarakan Kabupaten Probolinggo, Jum’at 5/5.

Diklat tersebut sebagai bentuk mengasah diri dan memperkuat jati diri sebagai jurnalis kampus yang kompetitif, inovatif dan produktif dalam hal tulis menulis,bahkan kegiatan tersebut sebagai bentuk refreshing bersama setelah membuat  majalah edisi III yang saat ini sudah angkat cetak.

Serius : Bapak Muhammad Hendra    memberikan materi kepemimpinan

Menurut Rizqi amalia, menjadi pemimpin ternyata tidak mudah seperti ia bayangkan, butuh kesabaran dan teknik dalam memimpin, “ seni memimpin itu ternyata sangat dibutuhkan bagi pemimpin, dan baru saya tau di diklat saat ini, apalagi diklatnya sangat menyenangkan tanpa adanya atap dan papan tulis seperti saat perkuliahan di kelas” Ucap Pimpinan Umum LPM Hukum yang berasal dari kabupaten Banyuwangi ini.

Masalah pasti ada saat memimpin, namun solusi itu sangat diperlukan, melalui beberapa game kami semakin sadar, bahwa solusi itu lebih penting daripada membuat masalah baru” tambahnya alumnus SMA Nurul Jadid paiton ini dengan nada semangat.

Semangat: Peserta diklat berpose setelah menyelesaikan tulisanya dengan baik

Sementara menurut Lukman Hakim, baru kali ini dia mengikuti diklat kepemimpinan melalui media pasir dan ombak laut, dan dia beserta yang lain turut senang, “ Apalagi tadi diajari oleh dosen kami, bagaimana cara menulis dipinggir pantai dengan desiran ombak” kata pria alumnus SMA Zainul Hasan Genggong tersebut. Info penerimaan Mahasiswa baru silahkan klik di http://stihzainulhasan.ac.id/1490-2/ .Rizq/mhd.

 

 

 

Tinggalkan Balasan