Skip to main content

DEMI MENINGKATKAN MUTU PERGURUAN TINGGI, STIH ZAHA IKUT BIMTEK APLIKASI MISHEQA

JEMBER : Sekolah Tinggi Ilmu Hukum Zainul Hasan Kraksaan Probolinggo, Senin (07/10/2019) kemarin mengikuti Bimbingan Teknis (BIMTEK) Aplikasi MISHEQA yang diselenggrakan oleh LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur

BIMTEK yang dilaksanakan di kampus STIE Mandala Jember, STIH Zainul Hasan mendelegasikan 2 orang Unit Penjaminan Mutu STIH Zainul Hasan yakni Bapak Eksan, M. Pd. dan Hasan Basri, SH.

Program ini ditujukan untuk memperkuat Sistem Penjaminan Mutu Internal (SPMI) bagi Perguruan Tinggi Swasta (PTS) yang berada dibawah LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur. Tercatat sebanyak 326 PTS yang berada dibawah LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur dibagi menjadi empat (4) wilayah. Di mana Jember merupakan wilayah berlangsungnya BIMTEK Aplikasi MISHEQA untuk Angkatan IV.

Aplikasi MISHEQA merupakan sistem informasi data penjaminan mutu yang ada di setiap Perguruan Tinggi dengan fungsinya untuk mempermudah LLDIKTI Wilayah VII memantau mutu PTS melalui sistem daring. Dengan aplikasi tersebut diharapkan LLDIKTI Wilayah VII memberikan pembinaan secara cepat dan tepat pada seluruh PTS di Wilayah Jawa Timur.

Dra. Agustin, HP, MM dalam sambutannya menjelaskan “Kami menyambut baik dan mendukung penuh pelaksanaan program Sosialisasi dan BIMTEK penggunaan aplikasi MISHEQA ini, tentunya kami sebagai tuan rumah akan menyediakan semua fasilitas yang dibutuhkan demi lancarnya pelaksanaan program ini”. Tutur Ketua STIE Mandala Jember.

Sementara Dr. Widyo Winarso Sekretaris LLDIKTI Wilayah VII Jawa Timur, dalam sambutannya menyampaikan akan membantu percepatan implementasi SPMI pada PTS di bawah LLDIKTI Wilayah VII dan akan dipermudah dengan adanya aplikasi MISHEQA bersama tim teknis. “Kami mengucapkan terima kasih kepada STIE Mandala dan jajaran pimpinan atas dukungannya dalam pelaksanaan Bimbingan Teknis ini”. ujarnya

Acara tersebut BIMTEK MISHEQA ini diikuti oleh 68 peserta yang menjadi perwakilan dari masing-masing PTS yaitu PTS di Jember, Banyuwangi, Situbondo, Bondowoso, Pasuruan, Lumajang, Probolinggo hingga Mojokerto. Setiap perwakilan mempersiapkan 33 dokumen pendukung kegiatan Bimbingan Teknis Aplikasi MISHEQA untuk dapat diunggah langsung selama kegiatan tersebut. (Has/dra).

Tinggalkan Balasan